Senin, 28 Februari 2011
Waduh, Video Game Ajarkan Gerakan Erotis
Jakarta - Sebuah game yang mengajak pemainnya melakukan berbagai gerakan erotis menuai kecaman dari para orangtua dan pejabat pemerintahan.
Dalam sebuah tayangan video di YouTube, game bernama We Dare ini diiklankan dengan kesan seksi. Menggunakan Nintendo Wii, dua pasangan terlihat melakukan semua yang diperintahkan dalam game, yakni saling menampar bokong, melakukan tarian erotis dan mendekatkan wajah seperti hendak berciuman.
Parahnya, We Dare dilabeli untuk pengguna 12 tahun ke atas. Padahal, sejatinya game ini diperuntukkan bagi gamer dewasa. Apalagi, seperti dikutip detikINET dari Telegraph, Senin (28/2/2011), We Dare akan dirilis untuk penggunaan di Nintendo Wii yang notabene merupakan perangkat game favorit keluarga.
Seorang politisi senior di Inggris, meminta investigasi lebih lanjut soal konten seksual pada game itu. Hal yang sama terjadi juga di Australia. Meski belum resmi dirilis, negara yang pekan lalu juga melarang peredaran game Mortal Kombat itu sudah menolak mentah-mentah jika We Dare dijual di negaranya.
Laurie Hall, Director General of the Video Standards Council menyebutkan semua gerakan yang ditayangkan pada game tersebut tidak bermuatan porno melainkan lebih bertujuan sebagai olah tubuh.
Namun si pembuat game Ubisoft mengonfirmasikan bahwa We Dare memang ditujukan bagi pengguna dewasa dan membuka peluang bagi para pemainnya untuk adu kebolehan beraksi erotis di hadapan pasangannya.
"We Dare menawarkan beragam hiburan yang menyenangkan. Ini adalah game seksi mini bagi orang dewasa yang dimainkan berkelompok," kata Ubisoft. ( rns / ash )
Diposting oleh
dephynasty
di
19.00
Kirimkan Ini lewat Email
BlogThis!
Bagikan ke X
Berbagi ke Facebook
Label:
Gadget
0 komentar:
Posting Komentar